![]() |
Film Kartun pada zaman dahulu kala |
Mendongeng adalah salah satu cara mendidik anak dengan menyisipkan cerita atau pesan yang baik dan bermoral. Pesan melalui dongeng ini sangat efektif di sampaikan kepada anak anak.
Sebab, sebuah dongeng atau cerita bisa merangkum berbagai fungsi yaitu sebagai penyampai pesan dan nilai, penambah pengetahuan dan pengalaman batin, serta membantu proses identifikasi diri dan perbuatan anak.
Menurut hasil riset dari para pakar psikologis ada korelasi positif dimana metode StoryTelling/bercerita dapat mempengaruhi kejiwaan manusia dan paradigma berpikir. Hal tersebut menyangkut usia balita, anak-anak sampai orang tua.
Bahkan dongeng juga tidak hanya menjadi kesenangan anak anak saja, orang dewasapun menyenanginya.
Saya ingat ketika saya masih sekolah sekitar tahun 80 an dan tinggal dikampung wilayah periangan (Jawa Barat).
Kala itu radio menjadi sebuah hiburan satu satunya, sebelum TV swasta menjamur. Cerita dongeng di Radio yang menggunakan bahasa sunda menjadi trensetter berikut judul dan nama pendongengnya.
Ibarat sinetron atau FTV yang mewabah saat ini yang kemudian menjadi gaya hidup dan pembicaraan anak anak dan ibu ibu,demikian pula saat itu. Bedanya dongeng jaman itu kental nuansa budayanya dan cerita khas daerah walaupun ceritanya fiksi, dibanding sinetron saat ini yang lebih cendrung jauh dari moral dan merusak budaya.