Rabu, 09 Mei 2018

Kerinduan Pada Sang Bunda


Sejatinya, banyak rencana dan agenda kegiatan di sabtu minggu sampai selasa juga termasuk lembur kerja. Tapi apa daya kerinduan kepada sang bunda begitu membuncah apalagi dengar kondisi yang sedang tidak membaik.

Akhirnya kerinduan itu harus terobati, ibu adalah segalanya yang harus segera ditemui karena surga dibawa telapak kaki ibu.

Emak kini tidak bisa melihat dengan jelas pengelihtannya makin berkurang dimakan usia yang dikeluhkannya kekhawatiran ramadhan nanti sudah tidak bisa tadarus alquran.

Ku coba bawakan Al Quran ukuran besar 4x ukuran biasa. Tapi sudah dicoba dengan berkaca matapun tak terlihat....😭. Sehari Emak mengandalkan tadarusan dengan surat dan ayat ayat yang dihapalanya. Padahal emak adalah seorang odojer (One Day One Juz) sejati setiap bulan selalu khatam quran sepanjang usianya. Pelajaran buat kita semua Al Quran tidak cukup dibaca tapi kudu dihapal.

Kegiatannya membaca buku hadist dan lain lain kini tak bisa dilakukan lagi karena mata yang tak bisa melihat di usia yang sudah 83 tahun.

Ya Rabb sehatkanlah bunda kami, berikan khusnul khotimah untuknya. Jadikanlah segala amal baik sebagai pemberat timbangan pahala di akherat kelak. Aamin Ya Rabb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar